Welcome To My Blog, Blog'e Dewe Mengucapkan."Selamat Datang di Blog'e_Dewe, Semoga Allah SWT Senantiasa Melindungi Serta Membukakan Segala Pintu Rakhmat dan Kebaikan-Nya Untuk Kita Semua. Dan Semoga Kita Semua Dapat Menggapai Kesuksessan dan Cita-cita Yang Kita Impikan Di Dunia Dan Di Akhirat Kelak". Aamiin Yarobbal 'Alamiin...." ===> http://podo-moro.blogspot.com/,<===

Sabtu, 23 November 2013

Cara Mengaktifkan "Windows Startup Sound" Pada Windows 8


"Assalamu'alaikum wr.wb....."
Selamat berjumpa lagi para Agan2 dan para pembaca "Blog'e Dewe" yang budiman.....
Kali ini, Saya akan mencoba untuk berbagi Trik Seputar Operating System Windows 8. Trik kali ini yaitu mengenai "Bagaimana kita dapat mengaktifkan Windows Startup Sound (Suara Windows pada saat Startup) pada windows 8".

Pada umumnya, Ketika selesai menginstall OS windows 8 di PC atau Laptop, maka kita akan mendapati windows kita tidak mengeluarkan suara saat masuk ke menu START windows (alias, windows diam saat startup), meskipun driver Audio / Sound sudah terinstall. Tapi agan2 dan para pembaca sekalian tidak perlu khawatir atas kejadian ini, dan menganggap bahwa itu adalah sebuah kesalahan teknis pada saat proses penginstall-an. Itu semua merupakan bagian dari default setting dari windows 8 itu sendiri.

Nah, pada kesempatan ini saya akan share sedikit trik (cara) untuk mengaktifkan kembali feature suara tersebut. Caranya sangat mudah kok, cukup ikutin aja langkah-langkah berikut ini :

- Pertama, Klik logo (icon) speaker pada taskbar....

 


- Lalu, klik Mixer. Maka akan tampil menu Tab Mixer seperti dibawah ini;

     


- Kemudian, Pilih dan klik pada gambar "System Sounds" di tab Applications diatas. Maka kita akan masuk kepada menu setting sistem suara (Sound) seperti pada penampakan berikut ini:

     


- Langkah selanjutnya adalah, Pilih Tab "Sounds". Kemudian, Centang pada kotak dialog "Play Windows Startup Sound".

 


- Langkah terakhir, tinggal klik Apply, kemudian OK. beressss dech....

"Note: suara windows ini hanya berlaku pada saat windows startup (pada saat masuk windows) saja, dan tidak berlaku pada saat closing windows (pada saat PC/Laptop hendak dimatikan)".

Sekian saja share trik kali ini, semoga dapat bermanfaat bagi agan2 & pembaca sekalian...

"Wassalamu'alaikum wr.wb...."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar